Tafsir Surat An-Najm ayat 19 , Afaraaytumu Al-Lata Wa Al-Uzza

  1. Jalalain
  2. Mokhtasar
  3. Quraish
  4. Al-tahlili
Bahasa Indonesia , Terjemahan - Tafsir surat An-Najm ayat 19 | Afaraaytumu Al-Lata Wa Al-Uzza - Suci Quran (indonesia) Koran - Al-Qur'an terjemahan, Tafsir Jalalayn & English, Indonesian - Tafsir Muntakhab .
  
   

﴿أَفَرَأَيْتُمُ اللَّاتَ وَالْعُزَّىٰ﴾
[ النجم: 19]

Maka apakah patut kamu (hai orang-orang musyrik) menganggap al Lata dan al Uzza, [Najm: 19]

Afaraaytumu Al-Lata Wa Al-Uzza

Tafsir Al-mokhtasar


Maka apakah kalian -wahai orang-orang musyrik- melihat berhala-berhala yang kalian sembah selain Allah; Al-Lāta, Al-Uzzā,


Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab

Apakah kalian mengetahui hal itu sehingga memikirkan Lât, ’Uzzâ dan, ketiga, Manât yang kalian jadikan tuhan-tuhan sembahan kalian

Tafsir al-Jalalain


( Maka apakah patut kalian menganggap Laata dan Al Uzzaa ).

Tafseer Muntakhab - Indonesian

Apakah kalian mengetahui hal itu sehingga memikirkan Lât, 'Uzzâ dan, ketiga, Manât yang kalian jadikan tuhan-tuhan sembahan kalian?

Tafsir Al-wajiz


Bila ayat-ayat yang lalu menjelaskan keteguhan sikap Nabi Muhammad dan kelurusan jalan yang ditempuhnya, maka pada ayat-ayat ini Allah menerangkan kecaman terhadap orang kafir yang tetap me-nyembah berhala.
Wahai orang musyrik, maka apakah patut kamu menganggap Al-Lata dan Al-Uzza,

Tafsir Al-tahlili


Allah swt bertanya kepada orang-orang musyrik, apakah setelah mereka mendengar tanda-tanda Allah baik kesempurnaan maupun keagungan-Nya dalam kekuasaan, dan setelah mendengar keadaan malaikat dengan kedudukan dan kemampuan mereka yang tinggi, masih saja menjadikan berhala-berhala yang hina keadaannya itu sebagai sekutu bagi Allah, sedangkan mereka mengetahui kebesaran-Nya?
Pertanyaan ini merupakan cemoohan dari Tuhan, sebab bagi seorang yang berakal tidak mungkin terlintas dalam pikirannya untuk menyembah berhala yang mereka buat sendiri, kemudian diletakkan dalam suatu rumah yang mereka dirikan sebagai tandingan Ka‘bah.
Adapun al-Lāta adalah nama sebuah batu besar yang berwarna putih, di atas batu itu diukir gambar sebuah rumah.
Al-Lāta ini terletak di daerah Ṭaif.
Rumah itu dipasangi tabir.
Di sekelilingnya ada teras yang diagung-agungkan oleh orang-orang Ṭaif, antara lain Kabilah Ṣaqif dan pengikut-pengikutnya.
Mereka tergolong orang-orang yang lebih membanggakan benda itu daripada orang-orang Arab yang lain selain Quraisy.
Kata Ibnu Jarīr, mereka menganggap bahwa kata al-Lāta itu diambil dari lafal Allah.
Mereka menganggap al-Lāta ( Mahasuci Allah dari apa yang mereka katakan ).
Menurut Ibnu ‘Abbās, Mujāhid, Rabi‘ bin Anas, mereka menamakan al-Lāta dari nama seorang laki-laki yang menumbuk tepung untuk jemaah haji.
Setelah ia mati, maka orang-orang berkerumun melakukan iktikaf di atas kuburnya yang selanjutnya mereka menyembah dan membuatkan patungnya.
Menurut Ibnu Jarīr, al-‘Uzza berasal dari kata ‘Azīz, al-‘Uzza ialah sebuah pohon yang di atasnya ada sebuah bangunan dan bertirai, bertempat di Nakhlah yaitu antara Mekah dan Ṭaif; orang-orang Quraisy mengagungkan pohon itu.
Diriwayatkan bahwa Abu Sufyan ketika masih musyrik berkata pada waktu peperangan Uḥud bahwa merekalah yang mempunyai ‘Uzza, sedangkan yang lain tidak.
Maka bersabdalah Rasulullah saw.
قُوْلُوْا: اللّٰهُ مَوْلَانَا وَلَا مَوْلَى لَكُمْ .( رواه البخاري وأحمد )
“ Katakanlah! Allah adalah Tuhan kami, dan kamu tidak mempunyai Tuhan. ” ( Riwayat al-Bukhārī dan Aḥmad )


Maka apakah patut kamu (hai orang-orang musyrik) menganggap al Lata dan al - Terjemahan

English Türkçe Indonesia
Русский Français فارسی
تفسير Bengali Urdu

أفرأيتم اللات والعزى

سورة: النجم - آية: ( 19 )  - جزء: ( 27 )  -  صفحة: ( 526 )

transliterasi Indonesia

a fa ra`aitumul-lāta wal-'uzzā



⚠️Disclaimer: there's no literal translation to Allah's holy words, but we translate the meaning.
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".

Ayats from Quran in Bahasa Indonesia

  1. Panggilah mereka (anak-anak angkat itu) dengan (memakai) nama bapak-bapak mereka; itulah yang lebih adil pada
  2. Hai Bani Israil, ingatlah akan nikmat-Ku yang telah Ku-anugerahkan kepadamu dan Aku telah melabihkan kamu
  3. Demi langit yang mempunyai gugusan bintang,
  4. Maka apakah mereka merasa aman dari azab Allah (yang tidak terduga-duga)? Tiada yang merasa aman
  5. Bagaimanakah nanti apabila mereka Kami kumpulkan di hari (kiamat) yang tidak ada keraguan tentang adanya.
  6. Barang siapa yang menghendaki keuntungan di akhirat akan Kami tambah keuntungan itu baginya dan barang
  7. Dan berdzikirlah (dengan menyebut) Allah dalam beberapa hari yang berbilang. Barangsiapa yang ingin cepat berangkat
  8. Sesungguhnya Kami menghidupkan orang-orang mati dan Kami menuliskan apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas
  9. Dan setelah Musa cukup umur dan sempurna akalnya, Kami berikan kepadanya hikmah (kenabian) dan pengetahuan.
  10. Dan beberapa ahli sihir itu datang kepada Fir'aun mengatakan: "(Apakah) sesungguhnya kami akan mendapat upah,

Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :

Al-Baqarah Al-'Imran An-Nisa'
Al-Ma'idah Yusuf Ibrahim
Al-Hijr Al-Kahf Maryam
Al-Hajj Al-Qasas Al-'Ankabut
As-Sajdah Ya Sin Ad-Dukhan
Al-Fath Al-Hujurat Qaf
An-Najm Ar-Rahman Al-Waqi'ah
Al-Hashr Al-Mulk Al-Haqqah
Al-Inshiqaq Al-A'la Al-Ghashiyah

Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:

surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
surah   in the voice of Ahmed El Agamy
Ahmed El Agamy
surah   in the voice of Bandar Balila
Bandar Balila
surah   in the voice of Khalid Al Jalil
Khalid Al Jalil
surah   in the voice of Saad Al Ghamdi
Saad Al Ghamdi
surah   in the voice of Saud Al Shuraim
Saud Al Shuraim
surah   in the voice of  Al Shatri
Al Shatri
surah   in the voice of Abdul Basit Abdul Samad
Abdul Basit
surah   in the voice of Abdul Rashid Sufi
Abdul Rashid Sufi
surah   in the voice of Fares Abbad
Fares Abbad
surah   in the voice of Maher Al Muaiqly
Maher Al Muaiqly
surah   in the voice of Muhammad Siddiq Al Minshawi
Al Minshawi
surah   in the voice of Al Hosary
Al Hosary
surah   in the voice of Al-afasi
Mishari Al-afasi
surah   in the voice of Nasser Al Qatami
Nasser Al Qatami
surah   in the voice of Yasser Al Dosari
Yasser Al Dosari



Monday, May 13, 2024

لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب