Tafsir Surat An-Nahl ayat 29 , Fadkhulu Abwaba Jahannama Khalidina Fiha Falabisa Mathwa Al-Mutakabbirina
﴿فَادْخُلُوا أَبْوَابَ جَهَنَّمَ خَالِدِينَ فِيهَا ۖ فَلَبِئْسَ مَثْوَى الْمُتَكَبِّرِينَ﴾
[ النحل: 29]
Maka masukilah pintu-pintu neraka Jahannam, kamu kekal di dalamnya. Maka amat buruklah tempat orang-orang yang menyombongkan diri itu. [Nahl: 29]
Fadkhulu Abwaba Jahannama Khalidina Fiha Falabisa Mathwa Al-Mutakabbirina
Tafsir Al-mokhtasar
Dikatakan kepada mereka, “Masuklah kalian ke dalam pintu-pintu Jahanam berdasarkan amal-amal kalian untuk tinggal di dalamnya selama-lamanya”.
Ia adalah seburuk-buruk tempat tinggal bagi orang-orang yang menyombongkan diri, enggan beriman kepada Allah dan penyembahan kepada-Nya semata.
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Selanjutnya dikatakan kepada mereka, "Tempat kalian adalah neraka dengan siksaan yang kekal, tak ada putus-putusnya.
Neraka jahanam merupakan tempat yang buruk bagi setiap orang yang takabur dan enggan untuk tunduk pada kebenaran serta menolak untuk beriman kepada Allah dan rasul-rasul-Nya
Tafsir al-Jalalain
Lalu dikatakan kepada mereka ( "Maka masukilah pintu-pintu neraka Jahanam, kalian kekal di dalamnya.
Maka amat buruklah tempat ) menetap ( orang-orang yang menyombongkan diri itu." )
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Selanjutnya dikatakan kepada mereka, "Tempat kalian adalah neraka dengan siksaan yang kekal, tak ada putus-putusnya.
Neraka jahanam merupakan tempat yang buruk bagi setiap orang yang takabur dan enggan untuk tunduk pada kebenaran serta menolak untuk beriman kepada Allah dan rasul-rasul-Nya."
Tafsir Al-wajiz
Maka malaikat berkata kepada mereka, “Wahai orang kafir, masukilah pintu-pintu neraka Jahanam yang telah dijanjikan dan disiapkan sebagai tempat kembalimu beserta siksa yang amat pedih di dalamnya.
Kamu tinggal dengan kekal di dalamnya.
Pasti, neraka Jahanam itu adalah seburuk-buruk tempat orang yang menyombongkan diri.
Tafsir Al-tahlili
Allah swt menegaskan bahwa yang akan mereka terima di akhirat tiada lain hanyalah neraka Jahanam dan merasakan berbagai macam azab.
Mereka akan tinggal dalam neraka Jahanam itu selama-lamanya dan menerima azab sesuai dengan berat ringannya dosa yang mereka lakukan.
Inilah hukuman yang pantas dan penderitaan yang sesuai bagi orang yang sombong, takabur, dan tidak mau mengikuti pedoman hidup dan petunjuk yang dibawa oleh Rasul.
Allah berfirman:
وَالَّذِيْنَ كَفَرُوْا لَهُمْ نَارُ جَهَنَّمَۚ لَا يُقْضٰى عَلَيْهِمْ فَيَمُوْتُوْا وَلَا يُخَفَّفُ عَنْهُمْ مِّنْ عَذَابِهَاۗ كَذٰلِكَ نَجْزِيْ كُلَّ كَفُوْرٍ ۚ ٣٦ ( فاطر )
Dan orang-orang yang kafir, bagi mereka neraka Jahanam.
Mereka tidak dibinasakan hingga mereka mati, dan tidak diringankan dari mereka azabnya.
Demikianlah Kami membalas setiap orang yang sangat kafir.
( Fāṭir/35: 36 )
Maka masukilah pintu-pintu neraka Jahannam, kamu kekal di dalamnya. Maka amat buruklah - Terjemahan
English | Türkçe | Indonesia |
Русский | Français | فارسی |
تفسير | Bengali | Urdu |
فادخلوا أبواب جهنم خالدين فيها فلبئس مثوى المتكبرين
سورة: النحل - آية: ( 29 ) - جزء: ( 14 ) - صفحة: ( 270 )transliterasi Indonesia
fadkhulū abwāba jahannama khālidīna fīhā, fa labi`sa maṡwal-mutakabbirīn
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Maka bertakwalah kepada Allah dan taatlah kepadaku".
- dan Kami ciptakan untuk mereka yang akan mereka kendarai seperti bahtera itu.
- (yaitu) sesungguhnya mereka itulah yang pasti mendapat pertolongan.
- yang Allah menimpakan angin itu kepada mereka selama tujuh malam dan delapan hari terus menerus;
- Maka mereka berbantah-bantahan tentang urusan mereka di antara mereka dan mereka merahasiakan percakapan (mereka).
- karena kesombongan (mereka) di muka bumi dan karena rencana (mereka) yang jahat. Rencana yang jahat
- Dan sesuatu riba (tambahan) yang kamu berikan agar dia bertambah pada harta manusia, maka riba
- Dan kami ilhamkan kepada ibu Musa; "Susuilah dia, dan apabila kamu khawatir terhadapnya maka jatuhkanlah
- Mereka sekali-kali tidak mempunyai pengetahuan tentang hal itu, begitu pula nenek moyang mereka. Alangkah buruknya
- Tidak ada seorangpun di langit dan di bumi, kecuali akan datang kepada Tuhan Yang Maha
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Friday, November 22, 2024
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب