Tafsir Surat Al-Ahzab ayat 34 , Wa Adhkurna Ma Yutla Fi Buyutikunna Min Ayati
﴿وَاذْكُرْنَ مَا يُتْلَىٰ فِي بُيُوتِكُنَّ مِنْ آيَاتِ اللَّهِ وَالْحِكْمَةِ ۚ إِنَّ اللَّهَ كَانَ لَطِيفًا خَبِيرًا﴾
[ الأحزاب: 34]
Dan ingatlah apa yang dibacakan di rumahmu dari ayat-ayat Allah dan hikmah (sunnah nabimu). Sesungguhnya Allah adalah Maha Lembut lagi Maha Mengetahui. [Ahzab: 34]
Wa Adhkurna Ma Yutla Fi Buyutikunna Min Ayati Allahi Wa Al-Hikmati Inna Allaha Kana Latifaan Khabiraan
Tafsir Al-mokhtasar
Dan ingatlah apa yang dibacakan di rumah-rumah kalian dari ayat-ayat Allah yang diturunkan kepada Rasul-Nya dan sunah-sunah Rasul-Nya yang suci.
Sesungguhnya Allah Mahalembut tatkala memberikan rahmat kepada kalian dengan menempatkan kalian di rumah-rumah Nabi-Nya.
Dia Maha Mengetahui keadaan kalian tatkala memilih kalian sebagai istri bagi Rasul-Nya, dan memilih kalian sebagai ibu bagi seluruh kaum mukminin dari umatnya.
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Dan hafallah ayat-ayat al-Qur’ân yang diturunkan dan diperdengarkan di rumah kalian.
Catatlah ketegasan-ketegasan hukum yang pernah diucapkan Rasulullah.
Allah Maha Mengetahui rahasia dan hakikat segala sesuatu, maka berhati-hatilah jangan sampai menyalahi perintah Allah dan mendurhakai rasul-Nya
Tafsir al-Jalalain
( Dan ingatlah apa yang dibacakan di rumah kalian dari ayat-ayat Allah ) Alquran ( dan hikmah ) sunah Nabi.
( Sesungguhnya Allah adalah Maha Lembut ) terhadap kekasih-kekasih-Nya ( lagi Maha Mengetahui ) terhadap semua makhluk-Nya.
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Dan hafallah ayat-ayat al-Qur'ân yang diturunkan dan diperdengarkan di rumah kalian.
Catatlah ketegasan-ketegasan hukum yang pernah diucapkan Rasulullah.
Allah Maha Mengetahui rahasia dan hakikat segala sesuatu, maka berhati-hatilah jangan sampai menyalahi perintah Allah dan mendurhakai rasul-Nya.
Tafsir Al-wajiz
Dan ingatlah, yakni hafalkan, pahami, laksanakan, dan ajarkanlah apa yang dibacakan di rumahmu dari ayat-ayat Allah, yakni Al-Qur’an, dan hikmah, yakni sunah Nabi.
Sungguh, Allah Mahalembut kepada orang-orang yang taat, Maha Mengetahui siapa saja yang layak mendapat kemuliaan dan kedudukan tinggi.
Khitab dalam ayat-ayat ini memang ditujukan kepada para istri Nabi, namun wanita muslimah yang baik harus mencontoh apa yang dikerjakan oleh para istri Nabi tersebut.
Tafsir Al-tahlili
Pada ayat ini, Allah menerangkan sebab-sebab mereka mendapat karunia yang besar itu.
Di antaranya ialah karena rumah kediaman istri-istri Nabi itu adalah tempat-tempat turun wahyu.
Allah memerintahkan kepada istri-istri Nabi saw supaya mengajarkan apa yang dibacakan di rumah mereka itu dari ayat-ayat Allah dan sunah Nabi kepada orang lain.
Sunah Nabi itu bisa berupa apa yang mereka saksikan tentang kehidupan Nabi dalam lingkungan rumah tangga dan berhubungan dengan syariat Islam.
Dan ingatlah apa yang dibacakan di rumahmu dari ayat-ayat Allah dan hikmah - Terjemahan
English | Türkçe | Indonesia |
Русский | Français | فارسی |
تفسير | Bengali | Urdu |
واذكرن ما يتلى في بيوتكن من آيات الله والحكمة إن الله كان لطيفا خبيرا
سورة: الأحزاب - آية: ( 34 ) - جزء: ( 22 ) - صفحة: ( 422 )transliterasi Indonesia
ważkurna mā yutlā fī buyụtikunna min āyātillāhi wal-ḥikmah, innallāha kāna laṭīfan khabīrā
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Dan tiadalah Kami mengutus kamu, melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi semesta alam.
- Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal-amal saleh, bagi mereka surga-surga yang penuh kenikmatan,
- Apakah kami dahulu menjadikan mereka olok-olokan, ataukah karena mata kami tidak melihat mereka?"
- Dan berkatalah isteri Fir'aun: "(Ia) adalah penyejuk mata hati bagiku dan bagimu. Janganlah kamu membunuhnya,
- Sesungguhnya Kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran.
- Lalu dengan air itu, Kami tumbuhkan untuk kamu kebun-kebun kurma dan anggur; di dalam kebun-kebun
- Dan tahukah kamu apa Huthamah itu?
- Sesungguhnya mereka memandang siksaaan itu jauh (mustahil).
- karena mereka mendakwakan Allah Yang Maha Pemurah mempunyai anak.
- Sesungguhnya pengembalian itu hanyalah satu kali tiupan saja,
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Monday, October 20, 2025
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب