Tafsir Surat Al-Furqan ayat 1 , Tabaraka Al-Ladhi Nazzala Al-Furqana Ala Abdihi Liyakuna Lilalamina

  1. Jalalain
  2. Mokhtasar
  3. Quraish
  4. Al-tahlili
Bahasa Indonesia , Terjemahan - Tafsir surat Al-Furqan ayat 1 | Tabaraka Al-Ladhi Nazzala Al-Furqana Ala Abdihi Liyakuna Lilalamina - Suci Quran (indonesia) Koran - Al-Qur'an terjemahan, Tafsir Jalalayn & English, Indonesian - Tafsir Muntakhab .
  
   

﴿تَبَارَكَ الَّذِي نَزَّلَ الْفُرْقَانَ عَلَىٰ عَبْدِهِ لِيَكُونَ لِلْعَالَمِينَ نَذِيرًا﴾
[ الفرقان: 1]

Maha suci Allah yang telah menurunkan Al Furqaan (Al Quran) kepada hamba-Nya, agar dia menjadi pemberi peringatan kepada seluruh alam, [Furqan: 1]

Tabaraka Al-Ladhi Nazzala Al-Furqana Ala Abdihi Liyakuna Lilalamina Nadhiraan

Tafsir Al-mokhtasar


Sungguh Maha Agung dan begitu banyak kebaikan Allah yang telah menurunkan Kitab Al-Qur`ān sebagai pembeda ( furqan ) antara yang hak dan yang batil kepada hamba dan Rasul-Nya Muhammad -ṣallallāhu ’alaihi wa sallam-, agar dia menjadi Rasul kepada dua jenis makhluk; jin dan manusia, dan menjadi pemberi peringatan kepada mereka tentang azab Allah.


Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab

AL-FURQAN ( PEMBEDA ) Pendahuluan: Makkiyyah, 77 ayat ~ Surat ini memuat 77 ayat.
Semuanya diturunkan di Mekkah, kecuali ayat 68, 69, 70 yang diturunkan di Madinah.
Surat ini dimulai dengan menerangkan kedudukan al-Qur’ân, luasnya kerajaan Yang telah menurunkannya, yaitu Pemilik kerajaan langit dan bumi.
Dengan besarnya kekuasaan Allah, orang-orang musyrik masih saja menyembah berhala-berhala.
Mereka mendustakan al-Qur’ân dan menolak risalah nabi Muhammad s.
a.
w dengan alasan bahwa dia itu manusia yang juga memakan makanan dan pergi ke pasar.
Dengan sombong mereka meminta agar malaikat saja yang menyampaikan risalah kepada mereka.
Sebenarnya, seandainyapun para rasul itu terdiri atas malaikat--yang tentunya akan berbentuk manusia agar dapat berkomunikasi dengan mereka--maka hal itupun akan tetap samar.
Selain itu, mereka pun membantah al-Qur’ân karena diturunkan secara berangsur-angsur.
Jawabannya adalah dengan menerangkan hikmah di balik itu semua.
Kesombongan mereka masih diikuti oleh contoh-contoh lain yang bisa dilihat dari kasus para rasul dengan kaumnya.
Kaum para rasul itu mengikuti hawa nafsu mereka.
Maka mereka itu seperti binatang ternak, atau lebih sesat lagi jalannya.
Di sini juga disebut beberapa ayat kawniyah yang menunjukkan kesempurnaan dan kekuasaan Allah yang menganjurkan menggunakan nalar dan mengembangkan ilmu pengetahuan.
Surat akhirnya ditutup dengan menyebutkan sifat-sifat orang Mukmin yang membuat mereka menerima tempat mulia di surga dengan diberi salam dan penghormatan.]] Mahasuci Allah dan Mahaberkah dengan segala kebaikannya.
Dialah yang menurunkan al-Qur’ân sebagai pembeda antara kebenaran dan kepalsuan kepada hamba-Nya Muhammad saw.
agar menjadi pemberi peringatan dan penyampai pesan-pesan-Nya kepada seluruh alam

Tafsir al-Jalalain


( Maha Suci ) Allah swt.
( yang telah menurunkan Alfurqan ) yakni Alquran, ia dinamakan Alfurqan karena kandungannya membedakan antara perkara yang hak dan perkara yang batil ( kepada hamba-Nya ) yakni Nabi Muhammad ( agar dia menyampaikannya kepada seluruh alam ) yaitu kepada bangsa manusia dan bangsa jin, selain bangsa malaikat ( sebagai pemberi peringatan ) kepada mereka, dengan memperingatkan mereka akan azab Allah.

Tafseer Muntakhab - Indonesian

[ [25 ~ AL-FURQAN ( PEMBEDA ) Pendahuluan: Makkiyyah, 77 ayat ~ Surat ini memuat 77 ayat.
Semuanya diturunkan di Mekkah, kecuali ayat 68, 69, 70 yang diturunkan di Madinah.
Surat ini dimulai dengan menerangkan kedudukan al-Qur'ân, luasnya kerajaan Yang telah menurunkannya, yaitu Pemilik kerajaan langit dan bumi.
Dengan besarnya kekuasaan Allah, orang-orang musyrik masih saja menyembah berhala-berhala.
Mereka mendustakan al-Qur'ân dan menolak risalah nabi Muhammad s.
a.
w dengan alasan bahwa dia itu manusia yang juga memakan makanan dan pergi ke pasar.
Dengan sombong mereka meminta agar malaikat saja yang menyampaikan risalah kepada mereka.
Sebenarnya, seandainyapun para rasul itu terdiri atas malaikat--yang tentunya akan berbentuk manusia agar dapat berkomunikasi dengan mereka--maka hal itupun akan tetap samar.
Selain itu, mereka pun membantah al-Qur'ân karena diturunkan secara berangsur-angsur.
Jawabannya adalah dengan menerangkan hikmah di balik itu semua.
Kesombongan mereka masih diikuti oleh contoh-contoh lain yang bisa dilihat dari kasus para rasul dengan kaumnya.
Kaum para rasul itu mengikuti hawa nafsu mereka.
Maka mereka itu seperti binatang ternak, atau lebih sesat lagi jalannya.
Di sini juga disebut beberapa ayat kawniyah yang menunjukkan kesempurnaan dan kekuasaan Allah yang menganjurkan menggunakan nalar dan mengembangkan ilmu pengetahuan.
Surat akhirnya ditutup dengan menyebutkan sifat-sifat orang Mukmin yang membuat mereka menerima tempat mulia di surga dengan diberi salam dan penghormatan.
]] Mahasuci Allah dan Mahaberkah dengan segala kebaikannya.
Dialah yang menurunkan al-Qur'ân sebagai pembeda antara kebenaran dan kepalsuan kepada hamba-Nya Muhammad saw.
agar menjadi pemberi peringatan dan penyampai pesan-pesan-Nya kepada seluruh alam.

Tafsir Al-wajiz


Mahasuci Allah yang telah menurunkan Furqan, yaitu Al-Qur’an yang menjelaskan dengan gamblang perbedaan antara hak dan batil.
Dia menurunkannya kepada hamba-Nya, Nabi Muhammad, agar dia menjadi pemberi peringatan kepada seluruh alam, baik jin maupun manusia, dan tidak dikhususkan bagi kelompok tertentu.

Tafsir Al-tahlili


Pada ayat ini Allah memuji diri-Nya dengan menurunkan Al-Qur’an kepada Nabi Muhammad saw yang disebutnya “ hamba-Nya ” untuk menjadi peringatan bagi alam semesta ( manusia dan jin ).
Dengan pujian terhadap diri-Nya karena Dia menurunkan Al-Qur’an kepada Nabi Muhammad dapatlah dipahami bahwa Al-Qur’an itu adalah suatu kitab yang amat penting dan amat tinggi nilainya di sisi Allah, karena Al-Qur’an itu adalah petunjuk dan pedoman hidup bagi makhluk-Nya yang dimuliakan-Nya yaitu manusia, sedangkan ciptaan-ciptaan lainnya baik di langit maupun di bumi adalah untuk kepentingan manusia itu sendiri.
Pada ayat ini Allah tidak menyebut Al-Qur’an tetapi al-Furqān karena Al-Qur’an itu adalah pembeda yang hak dan yang batil antara petunjuk dan kesesatan.
Al-Qur’an diturunkan untuk seluruh umat manusia di masa Nabi Muhammad dan masa sesudahnya sampai hari Kiamat, karena nabi-nabi sebelum Muhammad saw hanya diutus untuk kaumnya sedang Nabi Muhammad diutus untuk manusia di segala masa dan di semua tempat.
Demikian pula Allah tidak menyebut nama Muhammad atau Rasul-Nya tetapi menyebut “ hamba-Nya ” karena hendak memuliakan-Nya dengan gelar itu.
Manusia yang benar-benar memperhambakan dirinya kepada Allah mengaku keesaan dan kekuasaan-Nya, taat dan patuh menjalankan perintah-Nya selalu menjadikan petunjuk-Nya sebagai pedoman hidupnya, mencintai Allah secara hakiki lebih daripada apa pun di dunia ini, itulah hamba Allah yang hakiki, hamba Allah terkandung di dalam Surah al-Furqān ini.
Di dalam ayat-ayat lain Allah menyebut Nabi Muhammad saw dengan predikat “ hamba-Nya ” seperti firman-Nya:
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ ١
Mahasuci ( Allah ), yang telah memperjalankan hamba-Nya ( Muhammad ) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya.
( al-Isrā’/17: 1 )
Dan firman-Nya:
وَّاَنَّهٗ لَمَّا قَامَ عَبْدُ اللّٰهِ يَدْعُوْهُ كَادُوْا يَكُوْنُوْنَ عَلَيْهِ لِبَدًاۗ ࣖ ١٩
Dan sesungguhnya ketika hamba Allah ( Muhammad ) berdiri menyembah-Nya ( melaksanakan salat ), mereka ( jin-jin ) itu berdesakan mengerumuninya.
( al-Jinn/72: 19 )
Dan firman-Nya:
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ عَلٰى عَبْدِهِ الْكِتٰبَ وَلَمْ يَجْعَلْ لَّهٗ عِوَجًا ۜ ١
Segala puji bagi Allah yang telah menurunkan Kitab ( Al-Qur’an ) kepada hamba-Nya dan Dia tidak menjadikannya bengkok.
( al-Kahf/18: 1 )
Setelah Allah menyebutkan diri-Nya Yang menurunkan al-Furqān kepada hamba-Nya, barulah Dia mensifati diri-Nya bahwa Dialah pemilik langit dan bumi dan yang berkuasa atas keduanya, mengutus dan mengurusnya menurut hikmah kebijaksanaan-Nya sesuai dengan kepentingan dan kemaslahatan masing-masing ciptaan-Nya itu.
Allah menyatakan pula bahwa Dia tidak mempunyai anak sebagaimana dituduhkan oleh kaum Nasrani, orang-orang Yahudi dan kaum musyrikin, sebagaimana tersebut dalam firman-Nya:
وَقَالَتِ الْيَهُوْدُ عُزَيْرُ ِۨابْنُ اللّٰهِ وَقَالَتِ النَّصٰرَى الْمَسِيْحُ ابْنُ اللّٰهِ ۗذٰلِكَ قَوْلُهُمْ بِاَفْوَاهِهِمْۚ يُضَاهِـُٔوْنَ قَوْلَ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا مِنْ قَبْلُ ۗقَاتَلَهُمُ اللّٰهُ ۚ اَنّٰى يُؤْفَكُوْنَ ٣٠
Dan orang-orang Yahudi berkata, “ Uzair putra Allah, ” dan orang-orang Nasrani berkata, “ Al-Masih putra Allah. ” Itulah ucapan yang keluar dari mulut mereka.
Mereka meniru ucapan orang-orang kafir yang terdahulu.
Allah melaknat mereka; bagaimana mereka sampai berpaling? ( at-Taubah/9: 30 )
Dan firman-Nya:
فَاسْتَفْتِهِمْ اَلِرَبِّكَ الْبَنَاتُ وَلَهُمُ الْبَنُوْنَۚ ١٤٩ اَمْ خَلَقْنَا الْمَلٰۤىِٕكَةَ اِنَاثًا وَّهُمْ شٰهِدُوْنَ ١٥٠ اَلَآ اِنَّهُمْ مِّنْ اِفْكِهِمْ لَيَقُوْلُوْنَۙ ١٥١ وَلَدَ اللّٰهُ ۙوَاِنَّهُمْ لَكٰذِبُوْنَۙ ١٥٢ اَصْطَفَى الْبَنَاتِ عَلَى الْبَنِيْنَۗ ١٥٣
Maka tanyakanlah ( Muhammad ) kepada mereka ( orang-orang kafir Mekah ), “ Apakah anak-anak perempuan itu untuk Tuhanmu sedangkan untuk mereka anak-anak laki-laki? ” atau apakah Kami menciptakan malaikat-malaikat berupa perempuan sedangkan mereka menyaksikan( nya )? Ingatlah, sesungguhnya di antara kebohongannya mereka benar-benar mengatakan, “ Allah mempunyai anak. ” Dan sungguh, mereka benar-benar pendusta.
Apakah Dia ( Allah ) memilih anak-anak perempuan daripada anak-anak laki-laki? ( aṣ-Ṣāffāt/37: 149-153 )
Selanjutnya Allah menyatakan lagi bahwa Dia tidak bersekutu dengan lainnya dalam kekuasaan-Nya, hanya Dialah yang patut disembah dan kepada-Nya sajalah manusia harus memohonkan sesuatu, bukan seperti yang dilakukan oleh manusia-manusia yang telah sesat yang menyembah makhluk-Nya seperti menyembah manusia, berhala dan benda-benda lainnya.
Kemudian Allah menyatakan pula bahwa Dialah Pencipta segala sesuatu sesuai dengan hikmah kebijaksanaan-Nya dan mengaturnya menurut kehendak dan Ilmu-Nya.
Ringkasnya segala sesuatu dalam alam ini baik di langit maupun di bumi adalah makhluk-Nya.
Dialah Penciptanya tidak ada Pencipta selain Dia tidak ada sekutu bagi-Nya yang patut disembah, semua berada di bawah kekuasaan-Nya dan tunduk patuh kepada sunnah dan peraturan yang telah ditetapkan-Nya.
Janganlah sekali-kali terbayang atau terlintas dalam pikiran manusia bahwa Dia mempunyai anak atau mempunyai sekutu.


Maha suci Allah yang telah menurunkan Al Furqaan (Al Quran) kepada hamba-Nya, - Terjemahan

English Türkçe Indonesia
Русский Français فارسی
تفسير Bengali Urdu

تبارك الذي نـزل الفرقان على عبده ليكون للعالمين نذيرا

سورة: الفرقان - آية: ( 1 )  - جزء: ( 18 )  -  صفحة: ( 359 )

transliterasi Indonesia

tabārakallażī nazzalal-furqāna 'alā 'abdihī liyakụna lil-'ālamīna nażīrā



⚠️Disclaimer: there's no literal translation to Allah's holy words, but we translate the meaning.
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".

Ayats from Quran in Bahasa Indonesia

  1. Yang demikian itu adalah karena sesungguhnya telah datang kepada mereka Rasul-Rasul mereka membawa keterangan-keterangan lalu
  2. kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan
  3. Dan supaya Allah mengetahui siapa orang-orang yang munafik. Kepada mereka dikatakan: "Marilah berperang di jalan
  4. Sesungguhnya Allah mengetahui apa yang ghaib di langit dan bumi. Dan Allah Maha Melihat apa
  5. Adapun orang-orang yang kafir dan mendustakan ayat-ayat Kami, mereka itu penghuni neraka; mereka kekal di
  6. Maka apakah kamu merasa aman (dari hukuman Tuhan) yang menjungkir balikkan sebagian daratan bersama kamu
  7. Tahukah kamu apakah (neraka) Saqar itu?
  8. Allah-lah yang menciptakan tujuh langit dan seperti itu pula bumi. Perintah Allah berlaku padanya, agar
  9. Dan mereka mengira bahwa tidak akan terjadi suatu bencanapun (terhadap mereka dengan membunuh nabi-nabi itu),
  10. karena telah datang seorang buta kepadanya.

Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :

Al-Baqarah Al-'Imran An-Nisa'
Al-Ma'idah Yusuf Ibrahim
Al-Hijr Al-Kahf Maryam
Al-Hajj Al-Qasas Al-'Ankabut
As-Sajdah Ya Sin Ad-Dukhan
Al-Fath Al-Hujurat Qaf
An-Najm Ar-Rahman Al-Waqi'ah
Al-Hashr Al-Mulk Al-Haqqah
Al-Inshiqaq Al-A'la Al-Ghashiyah

Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:

surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
surah   in the voice of Ahmed El Agamy
Ahmed El Agamy
surah   in the voice of Bandar Balila
Bandar Balila
surah   in the voice of Khalid Al Jalil
Khalid Al Jalil
surah   in the voice of Saad Al Ghamdi
Saad Al Ghamdi
surah   in the voice of Saud Al Shuraim
Saud Al Shuraim
surah   in the voice of  Al Shatri
Al Shatri
surah   in the voice of Abdul Basit Abdul Samad
Abdul Basit
surah   in the voice of Abdul Rashid Sufi
Abdul Rashid Sufi
surah   in the voice of Fares Abbad
Fares Abbad
surah   in the voice of Maher Al Muaiqly
Maher Al Muaiqly
surah   in the voice of Muhammad Siddiq Al Minshawi
Al Minshawi
surah   in the voice of Al Hosary
Al Hosary
surah   in the voice of Al-afasi
Mishari Al-afasi
surah   in the voice of Nasser Al Qatami
Nasser Al Qatami
surah   in the voice of Yasser Al Dosari
Yasser Al Dosari



Friday, November 22, 2024

لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب