Tafsir Surat Al-Ahqaaf ayat 31 , Ya Qawmana Ajibu Daiya Allahi Wa Aminu Bihi
﴿يَا قَوْمَنَا أَجِيبُوا دَاعِيَ اللَّهِ وَآمِنُوا بِهِ يَغْفِرْ لَكُم مِّن ذُنُوبِكُمْ وَيُجِرْكُم مِّنْ عَذَابٍ أَلِيمٍ﴾
[ الأحقاف: 31]
Hai kaum kami, terimalah (seruan) orang yang menyeru kepada Allah dan berimanlah kepada-Nya, niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosa kamu dan melepaskan kamu dari azab yang pedih. [Ahqaf: 31]
Ya Qawmana Ajibu Daiya Allahi Wa Aminu Bihi Yaghfir Lakum Min Dhunubikum Wa Yujirkum Min Adhabin Alimin
Tafsir Al-mokhtasar
Wahai kaum kami! Terimalah seruan Muhammad menuju kebenaran yang diserukannya kepada kalian dan berimanlah bahwa dia adalah utusan dari Rabbnya, niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosa kalian dan menyelamatkan kalian dari siksa menyakitkan yang menunggu kalian jika kalian tidak menerima seruannya menuju kebenaran yang diserukannya dan tidak beriman bahwa ia adalah utusan dari Rabbnya.”
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Wahai kaum kami, penuhilah panggilan orang yang menyeru kepada Allah yang memberi petunjuk kepada kebenaran dan jalan yang lurus.
Berimanlah kepada Allah niscaya Dia akan mengampuni dosa-dosa kalian dan melepaskan kalian dari azab yang amat pedih
Tafsir al-Jalalain
( Hai kaum kami! Terimalah seruan orang yang menyeru kepada Allah ) yakni seruan iman yang dilakukan oleh Nabi Muhammad saw.
( dan berimanlah kepada-Nya, niscaya Dia akan mengampuni ) Allah pasti akan mengampuni ( dosa-dosa kalian ) sebagian dari dosa-dosa kalian, diartikan demikian karena di antara dosa-dosa itu terdapat jenis dosa yang tidak dapat diampuni melainkan setelah mendapat kerelaan dari orang yang dianiaya oleh orang yang bersangkutan ( dan melindungi kalian dari azab yang pedih ) atau azab yang menyakitkan.
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Wahai kaum kami, penuhilah panggilan orang yang menyeru kepada Allah yang memberi petunjuk kepada kebenaran dan jalan yang lurus.
Berimanlah kepada Allah niscaya Dia akan mengampuni dosa-dosa kalian dan melepaskan kalian dari azab yang amat pedih!'
Tafsir Al-wajiz
Di antara kelompok jin yang mendengar perkataan Nabi itu menyeru kaumnya agar beriman kepada Allah, “Wahai kaum kami! Terimalah ( seruan ) orang yang menyeru kepada Allah, yaitu Nabi Muhammad, dan berimanlah kepada-Nya, karena seruannya mengajak kamu kepa-da jalan yang benar, dan jika kamu beriman kepadanya dengan mengikuti tuntunannya niscaya Dia, yakni Allah yang mengutusnya untuk memberi petunjuk kepada golongan jin dan manusia, akan mengampuni dosa-dosamu dan melepaskan kamu dari azab yang pedih.” Ayat ini memberikan pengertian bahwa pada golongan jin juga berlaku pembalasan Allah berupa ampunan dan selamat dari siksaan pahala bagi siapa yang melaksanakan perintah dan meninggalkan larangan.
Tafsir Al-tahlili
Selanjutnya jin-jin itu menyeru kaumnya, “ Wahai kaumku, perkenankanlah dan terimalah seruan Muhammad saw sebagai rasul Allah yang telah menyeru manusia untuk mengikuti agama Allah, beriman kepada-Nya agar Allah mengampuni dosa-dosa mereka dan melindungi mereka dari azab yang tidak seorang pun dapat melepaskan diri dari azab itu, kecuali dengan seizin-Nya. ” Ayat ini memberi pengertian bahwa:
1.
Meskipun ada jin yang beriman dan ada pula yang kafir, namun dalam ayat ini mereka diseru agar beriman kepada Allah.
2.
Jin berkewajiban beribadah kepada Allah.
Oleh karena itu, jin menerima syariat sebagaimana syariat yang disampaikan oleh para nabi dan rasul kepada manusia.
3.
Jin yang beriman akan selamat dari api neraka.
Hai kaum kami, terimalah (seruan) orang yang menyeru kepada Allah dan berimanlah - Terjemahan
English | Türkçe | Indonesia |
Русский | Français | فارسی |
تفسير | Bengali | Urdu |
ياقومنا أجيبوا داعي الله وآمنوا به يغفر لكم من ذنوبكم ويجركم من عذاب أليم
سورة: الأحقاف - آية: ( 31 ) - جزء: ( 26 ) - صفحة: ( 506 )transliterasi Indonesia
yā qaumanā ajībụ dā'iyallāhi wa āminụ bihī yagfir lakum min żunụbikum wa yujirkum min 'ażābin alīm
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Demikianlah, karena sesungguhnya Allah, Dialah yang hak dan sesungguhnya apa saja yang mereka seru selain
- Dan sesungguhnya Muhammad itu melihat Jibril di ufuk yang terang.
- (Luqman berkata): "Hai anakku, sesungguhnya jika ada (sesuatu perbuatan) seberat biji sawi, dan berada dalam
- Padahal Allah mengetahui apa yang mereka sembunyikan (dalam hati mereka).
- Dan adapun orang-orang yang bakhil dan merasa dirinya cukup,
- Dan Kami berikan kepada mereka keterangan-keterangan yang nyata tentang urusan (agama); maka mereka tidak berselisih
- Mereka menjawab: "(Bukan karena itu) sebenarnya kami mendapati nenek moyang kami berbuat demikian".
- (Yaitu) ketika orang-orang yang diikuti itu berlepas diri dari orang-orang yang mengikutinya, dan mereka melihat
- Tidakkah kamu perhatikan orang-orang yang menjadikan suatu kaum yang dimurkai Allah sebagai teman? Orang-orang itu
- Mereka sekali-kali tidak akan dapat membuat mudharat kepada kamu, selain dari gangguan-gangguan celaan saja, dan
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Wednesday, January 22, 2025
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب