Indonesian translation of the meaning Page No 59

Quran in Indonesian Language - Page no 59 59

Sura Al-Imran from 71 to 77


71. Hai Ahli Kitab, mengapa kamu mencampur adukkan yang haq dengan yang bathil , dan menyembunyikan kebenaran , padahal kamu mengetahui?
72. Segolongan ( lain ) dari Ahli Kitab berkata ( kepada sesamanya ) : « Perlihatkanlah ( seolah- olah ) kamu beriman kepada apa yang diturunkan kepada orang- orang beriman ( sahabat- sahabat Rasul ) pada permulaan siang dan ingkarilah ia pada akhirnya, supaya mereka ( orang- orang mu'min ) kembali ( kepada kekafiran ) .»
73. Dan Janganlah kamu percaya melainkan kepada orang yang mengikuti agamamu . Katakanlah: « Sesungguhnya petunjuk ( yang harus diikuti ) ialah petunjuk Allah, dan ( janganlah kamu percaya ) bahwa akan diberikan kepada seseorang seperti apa yang diberikan kepadamu, dan ( jangan pula kamu percaya ) bahwa mereka akan mengalahkan hujjahmu di sisi Tuhanmu » . Katakanlah: « Sesungguhnya karunia itu di tangan Allah, Allah memberikan karunia- Nya kepada siapa yang dikehendaki- Nya; dan Allah Maha Luas ( karunia- Nya ) lagi Maha Mengetahui » ;
74. Allah menentukan rahmat- Nya ( kenabian ) kepada siapa yang dikehendaki- Nya, dan Allah mempunyai karunia yang besar.
75. Di antara Ahli Kitab ada orang yang jika kamu mempercayakan kepadanya harta yang banyak, dikembalikannya kepadamu; dan di antara mereka ada orang yang jika kamu mempercayakan kepadanya satu dinar, tidak dikembalikannya padamu, kecuali jika kamu selalu menagihnya. Yang demikian itu lantaran mereka mengatakan: « Tidak ada dosa bagi kami terhadap orang- orang umi . Mereka berkata dusta terhadap Allah, padahal mereka mengetahui.»
76. ( Bukan demikian ) , sebenarnya siapa yang menepati janji ( yang dibuat ) nya dan bertakwa, maka sesungguhnya Allah menyukai orang- orang yang bertakwa.
77. Sesungguhnya orang- orang yang menukar janji ( nya dengan ) Allah dan sumpah- sumpah mereka dengan harga yang sedikit, mereka itu tidak mendapat bahagian ( pahala ) di akhirat, dan Allah tidak akan berkata- kata dengan mereka dan tidak akan melihat kepada mereka pada hari kiamat dan tidak ( pula ) akan mensucikan mereka. Bagi mereka azab yang pedih.