Tafsir Surat Al-Qamar ayat 44 , Am Yaquluna Nahnu Jamiun Muntasirun
Tafsir Al-mokhtasar
Bahkan apakah orang-orang kafir dari penduduk Makkah itu berkata, “Kami adalah golongan bersatu yang pasti menang menghadapi orang-orang yang ingin berbuat jahat terhadap kami dan ingin memecah belah kesatuan kami.”
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Atau apakah orang-orang kafir itu mengatakan, "Kami adalah golongan yang bersatu yang pasti menang dan tidak terkalahkan oleh musuh
Tafsir al-Jalalain
( Atau apakah mereka mengatakan ) yakni orang-orang kafir Quraisy, ( "Kami adalah suatu golongan yang bersatu ) orang-orang yang bersatu dalam satu golongan ( yang pasti menang" ) atas Muhammad.
Sewaktu Abu Jahal mengatakan dalam perang Badar, bahwa sesungguhnya kami adalah golongan yang bersatu yang pasti menang.
Maka turunlah firman-Nya,
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Atau apakah orang-orang kafir itu mengatakan, "Kami adalah golongan yang bersatu yang pasti menang dan tidak terkalahkan oleh musuh?"
Tafsir Al-wajiz
Peringatan itu tidak diperhatikan oleh kaum musyrik Mekah.
Atau mereka mengatakan dengan penuh kesombongan, “Kami ini golongan yang sangat kompak dan selalu bersatu.
Kami adalah golongan yang pasti menang dalam menghadapi siapa saja.”
Tafsir Al-tahlili
Allah masih melanjutkan pertanyaan apakah mereka merasa merupakan suatu kekuatan yang sangat kompak sehingga begitu kuatnya dan tidak mungkin dikalahkan.
Abu Jahal berkata, pasukan mereka banyak dan kuat, mereka pasti akan menang ( pada peristiwa Perang Badar ).
Atau apakah mereka mengatakan: "Kami adalah satu golongan yang bersatu yang pasti - Terjemahan
English | Türkçe | Indonesia |
Русский | Français | فارسی |
تفسير | Bengali | Urdu |
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?
- Demikianlah Kami memberi balasan kepada mereka karena kekafiran mereka. Dan Kami tidak menjatuhkan azab (yang
- Allah berfirman: "Sesungguhnya kamu termasuk mereka yang diberi tangguh".
- Sesungguhnya orang-orang kafir selalu mendustakan,
- (Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratil Muntaha diliputi oleh sesuatu yang meliputinya.
- Katakanlah: "Sesungguhnya jika manusia dan jin berkumpul untuk membuat yang serupa Al Quran ini, niscaya
- Dan orang-orang Yahudi berkata: "Orang-orang Nasrani itu tidak mempunyai suatu pegangan", dan orang-orang Nasrani berkata:
- Maka nikmat Rabb-mu yang manakah yang kamu dustakan?
- Adapun orang yang diberikan kepadanya kitabnya dari sebelah kirinya, maka dia berkata: "Wahai alangkah baiknya
- Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu meninggikan suaramu melebihi suara Nabi, dan janganlah kamu berkata
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Saturday, April 19, 2025
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب