Tafsir Surat Ta-Ha ayat 64 , Faajmiu Kaydakum Thumma Atu Saffaan Wa Qad Aflaha

  1. Jalalain
  2. Mokhtasar
  3. Quraish
  4. Al-tahlili
Bahasa Indonesia , Terjemahan - Tafsir surat Ta-Ha ayat 64 | Faajmiu Kaydakum Thumma Atu Saffaan Wa Qad Aflaha - Suci Quran (indonesia) Koran - Al-Qur'an terjemahan, Tafsir Jalalayn & English, Indonesian - Tafsir Muntakhab .
  
   

﴿فَأَجْمِعُوا كَيْدَكُمْ ثُمَّ ائْتُوا صَفًّا ۚ وَقَدْ أَفْلَحَ الْيَوْمَ مَنِ اسْتَعْلَىٰ﴾
[ طه: 64]

Maka himpunkanlah segala daya (sihir) kamu sekalian, kemudian datanglah dengan berbaris. dan sesungguhnya beruntunglah oran yang menang pada hari ini. [TaHa: 64]

Faajmiu Kaydakum Thumma Atu Saffaan Wa Qad Aflaha Al-Yawma Mani Astala

Tafsir Al-mokhtasar


Maka kuatkan dan kumpulkanlah segala tipu daya kalian dan jangan sekali-kali kalian berselisih, lalu datanglah kalian dengan berbaris, dan lemparkan sihir yang kalian miliki secara serempak, dan sungguh beruntunglah orang yang mengalahkan lawannya pada hari ini."


Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab

Seorang di antara mereka berkata, "Bersatu dan bersepepakatlah kalian mengenai apa yang akan kalian perdayakan kepada Mûsâ.
Datanglah dalam barisan teratur agar kalian tampak berwibawa dan perkasa di mata orang-orang yang melihat kalian.
Sungguh beruntung orang yang menang pada hari ini

Tafsir al-Jalalain


( "Maka himpunkanlah segala daya upaya kalian ) semua kekuatan dan keahlian sihir kalian.
Kalau dibaca Fajma’uu berasal dari lafal Jama’a dan kalau dibaca Fa-ajmi’uu berasal dari lafal Ajma’a, artinya kerahkanlah ( kemudian datanglah dengan berbaris ).
Lafal Shaffan adalah Hal atau kata keterangan keadaan, maksudnya dalam keadaan berbaris ( dan sesungguhnya beruntunglah ) yakni akan memperoleh keuntungan ( orang yang menang pada hari ini" ) yakni yang dapat mengalahkan musuhnya.

Tafseer Muntakhab - Indonesian

Seorang di antara mereka berkata, "Bersatu dan bersepepakatlah kalian mengenai apa yang akan kalian perdayakan kepada Mûsâ.
Datanglah dalam barisan teratur agar kalian tampak berwibawa dan perkasa di mata orang-orang yang melihat kalian.
Sungguh beruntung orang yang menang pada hari ini."

Tafsir Al-wajiz


Karena itu, maka bersatulah menghadapi kedua orang itu.
Kumpulkanlah segala tipu daya kamu, baik berupa sihir maupun yang lain, kemudian datanglah kamu semua dengan berbaris rapi dan kompak agar kita dapat mengalahkan mereka berdua, dan sesungguhnya beruntung orang yang menang pada hari ini, yaitu hari ketika kita dan mereka berdua unjuk keahlian masing-masing.”

Tafsir Al-tahlili


Menurut para ahli sihir Fir‘aun, Musa dan Harun adalah ahli sihir yang ingin mengusir mereka dari tanah tumpah darah mereka serta mau merebut kekuasaan, maka untuk menghadapi bahaya yang mengancam itu, mereka bersama-sama, bahu-membahu mengumpulkan segala tenaga yang ada, mengeluarkan segala siasat dan tipu daya serta menunjukkan segala kepintaran yang dimiliki pada hari berlangsungnya pertandingan nanti.
Dengan demikian, mudahlah bagi mereka untuk mengalahkan sihir Musa dan Harun saudaranya.
Alangkah berbahagianya mereka pada hari itu seandainya kemenangan nanti itu berada di pihak kita.
Firman Allah:
فَلَمَّا جَاۤءَ السَّحَرَةُ قَالُوْا لِفِرْعَوْنَ اَىِٕنَّ لَنَا لَاَجْرًا اِنْ كُنَّا نَحْنُ الْغٰلِبِيْنَ ٤١ قَالَ نَعَمْ وَاِنَّكُمْ اِذًا لَّمِنَ الْمُقَرَّبِيْنَ ٤٢
Maka ketika para pesihir datang, mereka berkata kepada Fir‘aun, “ Apakah kami benar-benar akan mendapat imbalan yang besar jika kami yang menang? ” Dia ( Fir‘aun ) menjawab, “ Ya, dan bahkan kamu pasti akan mendapat kedudukan yang dekat ( kepadaku ). ” ( asy-Syu’arā’/26: 41 dan 42 )


Maka himpunkanlah segala daya (sihir) kamu sekalian, kemudian datanglah dengan berbaris. dan - Terjemahan

English Türkçe Indonesia
Русский Français فارسی
تفسير Bengali Urdu

فأجمعوا كيدكم ثم ائتوا صفا وقد أفلح اليوم من استعلى

سورة: طه - آية: ( 64 )  - جزء: ( 16 )  -  صفحة: ( 315 )

transliterasi Indonesia

fa ajmi'ụ kaidakum ṡumma`tụ ṣaffā, wa qad aflaḥal-yauma manista'lā



⚠️Disclaimer: there's no literal translation to Allah's holy words, but we translate the meaning.
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".

Ayats from Quran in Bahasa Indonesia

  1. Di dalamnya mereka meminta segala macam buah-buahan dengan aman (dari segala kekhawatiran),
  2. Maka biarlah mereka tenggelam (dalam kesesatan) dan bermain-main sampai mereka menemui hari yang dijanjikan kepada
  3. Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi
  4. Maka janganlah kamu ikuti orang-orang yang mendustakan (ayat-ayat Allah).
  5. Berkata Nuh: "Hai kaumku, bagaimana pikiranmu, jika aku ada mempunyai bukti yang nyata dari Tuhanku,
  6. Kemudian Musa berdoa kepada Tuhannya: "Sesungguhnya mereka ini adalah kaum yang berdosa (segerakanlah azab kepada
  7. Maka apabila Aku telah menyempurnakan kejadiannya, dan telah meniup kan kedalamnya ruh (ciptaan)-Ku, maka tunduklah
  8. Hai orang-orang yang beriman, berzdikirlah (dengan menyebut nama) Allah, zikir yang sebanyak-banyaknya.
  9. Dan ada bidadari-bidadari bermata jeli,
  10. Tetapi aku (percaya bahwa): Dialah Allah, Tuhanku, dan aku tidak mempersekutukan seorangpun dengan Tuhanku.

Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :

Al-Baqarah Al-'Imran An-Nisa'
Al-Ma'idah Yusuf Ibrahim
Al-Hijr Al-Kahf Maryam
Al-Hajj Al-Qasas Al-'Ankabut
As-Sajdah Ya Sin Ad-Dukhan
Al-Fath Al-Hujurat Qaf
An-Najm Ar-Rahman Al-Waqi'ah
Al-Hashr Al-Mulk Al-Haqqah
Al-Inshiqaq Al-A'la Al-Ghashiyah

Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:

surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
surah   in the voice of Ahmed El Agamy
Ahmed El Agamy
surah   in the voice of Bandar Balila
Bandar Balila
surah   in the voice of Khalid Al Jalil
Khalid Al Jalil
surah   in the voice of Saad Al Ghamdi
Saad Al Ghamdi
surah   in the voice of Saud Al Shuraim
Saud Al Shuraim
surah   in the voice of  Al Shatri
Al Shatri
surah   in the voice of Abdul Basit Abdul Samad
Abdul Basit
surah   in the voice of Abdul Rashid Sufi
Abdul Rashid Sufi
surah   in the voice of Fares Abbad
Fares Abbad
surah   in the voice of Maher Al Muaiqly
Maher Al Muaiqly
surah   in the voice of Muhammad Siddiq Al Minshawi
Al Minshawi
surah   in the voice of Al Hosary
Al Hosary
surah   in the voice of Al-afasi
Mishari Al-afasi
surah   in the voice of Nasser Al Qatami
Nasser Al Qatami
surah   in the voice of Yasser Al Dosari
Yasser Al Dosari



Sunday, November 17, 2024

لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب