Tafsir Surat Fussilat ayat 16 , Faarsalna Alayhim Rihaan Sarsaraan Fi Ayyamin Nahisatin Linudhiqahum
﴿فَأَرْسَلْنَا عَلَيْهِمْ رِيحًا صَرْصَرًا فِي أَيَّامٍ نَّحِسَاتٍ لِّنُذِيقَهُمْ عَذَابَ الْخِزْيِ فِي الْحَيَاةِ الدُّنْيَا ۖ وَلَعَذَابُ الْآخِرَةِ أَخْزَىٰ ۖ وَهُمْ لَا يُنصَرُونَ﴾
[ فصلت: 16]
Maka Kami meniupkan angin yang amat gemuruh kepada mereka dalam beberapa hari yang sial, karena Kami hendak merasakan kepada mereka itu siksaan yang menghinakan dalam kehidupan dunia. Dan Sesungguhnya siksa akhirat lebih menghinakan sedang mereka tidak diberi pertolongan. [Fussilat: 16]
Faarsalna Alayhim Rihaan Sarsaraan Fi Ayyamin Nahisatin Linudhiqahum Adhaba Al-Khizyi Fi Al-Hayaati Ad-Dunya Wa Laadhabu Al-Akhirati Akhza Wa Hum La Yunsaruna
Tafsir Al-mokhtasar
Maka Kami mengirimkan kepada mereka angin dengan suara yang menyeramkan dan menakutkan di hari-hari yang membawa bencana bagi mereka karena ia membawa azab.
Kami hendak membuat mereka merasakan kehinaan dan kerendahan di kehidupan dunia ini, dan azab Akhirat yang menunggu mereka lebih menghinakan dan lebih merendahkan.
Mereka tidak mendapatkan orang yang menolong dan mengentaskan mereka dari azab.
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Maka, Kami kemudian mengirim angin yang sangat keras kepada mereka pada hari-hari yang sial, agar mereka merasakan azab yang hina dalam kehidupan dunia ini.
Dan siksa akhirat sungguh lebih hina.
Di hari itu mereka tidak akan mendapatkan seorang penolong pun
Tafsir al-Jalalain
( Maka Kami meniupkan angin yang amat gemuruh kepada mereka ) yakni angin dingin yang sangat keras suaranya, tetapi tanpa hujan ( dalam beberapa hari yang sial ) dapat dibaca Nahisaatin atau Nahsaatin, artinya hari-hari yang penuh dengan kesialan bagi mereka ( karena Kami hendak merasakan kepada mereka itu siksaan yang menghinakan ) azab yang menghinakan ( dalam kehidupan dunia.
Dan sesungguhnya siksaan akhirat lebih menghinakan ) lebih keras penghinaannya ( sedangkan mereka tidak diberi pertolongan ) yang dapat mencegah azab dari diri mereka.
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Maka, Kami kemudian mengirim angin yang sangat keras kepada mereka pada hari-hari yang sial, agar mereka merasakan azab yang hina dalam kehidupan dunia ini.
Dan siksa akhirat sungguh lebih hina.
Di hari itu mereka tidak akan mendapatkan seorang penolong pun.
Tafsir Al-wajiz
Sebagai ganjaran bagi kecongkakan dan kesombongan mereka itu, maka Kami tiupkan kepada mereka angin yang sangat bergemuruh dan di-ngin hingga terasa menusuk tulang yang berlangsung dalam beberapa hari, yakni selama tujuh malam dan delapan hari yang mereka anggap sebagai hari yang nahas.
Itu semua Kami timpakan kepada para pendurhaka itu karena Kami ingin agar mereka itu merasakan siksaan yang menghinakan dalam kehidupan di dunia.
Sedangkan azab akhirat pasti lebih menghinakan dibandingkan siksaan di dunia, dan mereka tidak diberi pertolongan sedikit pun.
Tafsir Al-tahlili
Pada ayat ini Allah menerangkan bentuk azab yang ditimpakan kepada kaum ‘Ad.
Dia menghembuskan angin kencang yang sangat dingin diiringi dengan suara gemuruh yang memusnahkan mereka.
Angin kencang yang sangat dingin itu terus-menerus melanda mereka dalam tujuh malam dan delapan hari, yang merupakan hari yang sial bagi mereka, sebagaimana diterangkan dalam firman Allah:
وَاَمَّا عَادٌ فَاُهْلِكُوْا بِرِيْحٍ صَرْصَرٍ عَاتِيَةٍۙ ٦ سَخَّرَهَا عَلَيْهِمْ سَبْعَ لَيَالٍ وَّثَمٰنِيَةَ اَيَّامٍۙ حُسُوْمًا فَتَرَى الْقَوْمَ فِيْهَا صَرْعٰىۙ كَاَنَّهُمْ اَعْجَازُ نَخْلٍ خَاوِيَةٍۚ ٧ ( الحاۤقّة )
Sedangkan kaum ‘Ad, mereka telah dibinasakan dengan angin topan yang sangat dingin, Allah menimpakan angin itu kepada mereka selama tujuh malam delapan hari terus-menerus; maka kamu melihat kaum ‘Ad pada waktu itu mati bergelimpangan seperti batang-batang pohon kurma yang telah kosong ( lapuk ).
( al-Ḥāqqah/69: 6-7 )
Diterangkan pada ayat ini bahwa tujuan Allah menimpakan azab yang dahsyat itu kepada kaum ‘Ad agar mereka merasakan akibat dari menyombongkan diri dan takabur terhadap Allah dan para rasul yang diutus kepada mereka, yaitu kehinaan, kerendahan, dan malapetaka yang menimpa mereka dalam kehidupan duniawi.
Sedang azab akhirat lebih dahsyat dan sangat menghinakan mereka.
Mereka tidak akan memperoleh seorang penolong pun yang dapat membebaskan dari azab itu.
Maka Kami meniupkan angin yang amat gemuruh kepada mereka dalam beberapa hari - Terjemahan
English | Türkçe | Indonesia |
Русский | Français | فارسی |
تفسير | Bengali | Urdu |
فأرسلنا عليهم ريحا صرصرا في أيام نحسات لنذيقهم عذاب الخزي في الحياة الدنيا ولعذاب الآخرة أخزى وهم لا ينصرون
سورة: فصلت - آية: ( 16 ) - جزء: ( 24 ) - صفحة: ( 478 )transliterasi Indonesia
fa arsalnā 'alaihim rīḥan ṣarṣaran fī ayyāmin naḥisātil linużīqahum 'ażābal-khizyi fil-ḥayātid-dun-yā, wa la'ażābul-ākhirati akhzā wa hum lā yunṣarụn
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Di antara (ayat-ayat) tanda-tanda-Nya ialah menciptakan langit dan bumi dan makhluk-makhluk yang melata Yang Dia
- Di dalamnya ada mata air yang mengalir.
- Luth berkata: "Sesungguhnya aku sangat benci kepada perbuatanmu".
- Maka kami selamatkan Hud beserta orang-orang yang bersamanya dengan rahmat yang besar dari Kami, dan
- Atau (patutkah) mereka mengatakan "Muhammad membuat-buatnya". Katakanlah: "(Kalau benar yang kamu katakan itu), maka cobalah
- atau kamu jatuhkan langit berkeping-keping atas kami, sebagaimana kamu katakan atau kamu datangkan Allah dan
- maka janganlah kamu tergesa-gesa memintakan siksa terhadap mereka, karena sesungguhnya Kami hanya menghitung datangnya (hari
- Hari Kiamat,
- dan hendaklah kamu menyembah-Ku. Inilah jalan yang lurus.
- Sesungguhnya pembicaraan rahasia itu adalah dari syaitan, supaya orang-orang yang beriman itu berduka cita, sedang
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Wednesday, April 16, 2025
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب