Tafsir Surat Al-Anbiya ayat 29 , Wa Man Yaqul Minhum Inni Ilahun Min Dunihi
﴿۞ وَمَن يَقُلْ مِنْهُمْ إِنِّي إِلَٰهٌ مِّن دُونِهِ فَذَٰلِكَ نَجْزِيهِ جَهَنَّمَ ۚ كَذَٰلِكَ نَجْزِي الظَّالِمِينَ﴾
[ الأنبياء: 29]
Dan barangsiapa di antara mereka, mengatakan: "Sesungguhnya Aku adalah tuhan selain daripada Allah", maka orang itu Kami beri balasan dengan Jahannam, demikian Kami memberikan pembalasan kepada orang-orang zalim. [Anbiya: 29]
Wa Man Yaqul Minhum Inni Ilahun Min Dunihi Fadhalika Najzihi Jahannama Kadhalika Najzi Az-Zalimina
Tafsir Al-mokhtasar
Dan barangsiapa di antara Malaikat itu berkata -walaupun ini mustahil terjadi- , " Sesungguhnya aku adalah tuhan selain Allah, " maka sungguh Kami akan memberinya balasan karena ucapannya itu dengan azab Neraka Jahanam pada hari Kiamat kelak, ia kekal di dalamnya.
Balasan seperti ini pula yang Kami akan berikan kepada mereka orang-orang zalim yang kafir dan berbuat syirik kepada Allah.
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Apabila di antara malaikat ada yang berkata, "Aku adalah tuhan selain Allah yang harus disembah," pasti akan Kami balas dengan neraka Jahanam.
Balasan seperti ini juga Kami berikan kepada mereka yang melampaui batas-batas kebenaran dan menzalimi dirinya sendiri, dengan mengaku tuhan atau mengakui adanya tuhan lain selain Kami
Tafsir al-Jalalain
( Dan barang siapa di antara mereka mengatakan, "Sesungguhnya aku adalah tuhan selain daripada-Nya" ) selain daripada Allah swt., dia adalah iblis yang menganjurkan manusia untuk menyembah dan taat kepada perintahnya ( maka orang itu Kami beri balasan dengan Jahanam, demikianlah ) sebagaimana Kami memberikan balasan kepada iblis ( Kami memberikan pembalasan kepada orang-orang yang zalim ) yakni orang-orang yang musyrik.
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Apabila di antara malaikat ada yang berkata, "Aku adalah tuhan selain Allah yang harus disembah," pasti akan Kami balas dengan neraka Jahanam.
Balasan seperti ini juga Kami berikan kepada mereka yang melampaui batas-batas kebenaran dan menzalimi dirinya sendiri, dengan mengaku tuhan atau mengakui adanya tuhan lain selain Kami.
Tafsir Al-wajiz
Allah menjamin tidak ada malaikat yang mengaku tuhan selain Allah.
Barang siapa di antara mereka, para malaikat, berkata, “Sungguh, aku adalah tuhan selain Allah,” maka Kami akan memberi balasan kepadanya, baik malaikat maupun manusia yang mengaku tuhan, dengan Jahanam.
Demikianlah Kami memberikan balasan kepada orang-orang yang zalim, karena mengaku dirinya tuhan, padahal sebenarnya hamba Allah.
Pengakuan semacam ini merupakan kemusyrikan yang sangat besar.
Selain mempersekutukan Allah, juga menyamakan derajat dirinya dengan Allah.
Tafsir Al-tahlili
Pada ayat ini Allah menjelaskan ketentuan-Nya yang berlaku terhadap para malaikat dan siapa saja di antara makhluk-Nya yang mengaku dirinya sebagai tuhan selain Allah.
Ketentuannya ialah bahwa siapa saja di antara mereka itu berkata, “ Aku adalah tuhan selain Allah, ” maka dia akan diberi balasan siksa dengan api neraka Jahanam, karena pengakuan semacam itu adalah kemusyrikan yang sangat besar, karena selain mempersekutukan Allah, juga menyamakan derajat dirinya dengan Allah.
Demikianlah caranya Allah membalas perbuatan orang-orang yang zalim.
Dan barangsiapa di antara mereka, mengatakan: "Sesungguhnya Aku adalah tuhan selain daripada - Terjemahan
English | Türkçe | Indonesia |
Русский | Français | فارسی |
تفسير | Bengali | Urdu |
ومن يقل منهم إني إله من دونه فذلك نجزيه جهنم كذلك نجزي الظالمين
سورة: الأنبياء - آية: ( 29 ) - جزء: ( 17 ) - صفحة: ( 324 )transliterasi Indonesia
wa may yaqul min-hum innī ilāhum min dụnihī fa żālika najzīhi jahannam, każālika najziẓ-ẓālimīn
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Mereka berkata: "Apakah kamu ini benar-benar Yusuf?". Yusuf menjawab: "Akulah Yusuf dan ini saudaraku. Sesungguhnya
- Dan Allah telah meratakan bumi untuk makhluk(Nya).
- (yaitu) neraka Jahannam, yang mereka masuk ke dalamnya; maka amat buruklah Jahannam itu sebagai tempat
- Dan (telah Kami tundukkan) untuk Sulaiman angin yang sangat kencang tiupannya yang berhembus dengan perintahnya
- Ya'qub menjawab: "Sesungguhnya hanyalah kepada Allah aku mengadukan kesusahan dan kesedihanku, dan aku mengetahui dari
- (Mereka Kami utus) selaku rasul-rasul pembawa berita gembira dan pemberi peringatan agar supaya tidak ada
- Maka apabila manusia ditimpa bahaya ia menyeru Kami, kemudian apabila Kami berikan kepadanya nikmat dari
- Dan berikanlah kepada mereka sebuah perumpamaan dua orang laki-laki, Kami jadikan bagi seorang di antara
- Kemudian Kami binasakan orang-orang yang lain.
- Dan orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Kami, mereka itu adalah golongan kiri.
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Wednesday, January 22, 2025
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب