Tafsir Surat Al-Hijr ayat 34 , Qala Fakhruj Minha Fainnaka Rajimun
Tafsir Al-mokhtasar
Allah berfirman kepada Iblis, "Keluarlah kamu dari Surga! Sesungguhnya kamu itu terusir.
Terjemahan - Muhammad Quraish Shihab
Allah berkata, "Kalau kamu membangkang dan tidak mau mematuhi-Ku, keluarlah dari surga ini.
Kamu terusir dari naungan kasih sayang-Ku dan dari tempat yang terhormat
Tafsir al-Jalalain
( Allah berfirman, "Keluarlah dari surga ) menurut suatu pendapat dari langit ( karena sesungguhnya kamu terkutuk." ) terusir.
Tafseer Muntakhab - Indonesian
Allah berkata, "Kalau kamu membangkang dan tidak mau mematuhi-Ku, keluarlah dari surga ini.
Kamu terusir dari naungan kasih sayang-Ku dan dari tempat yang terhormat.
Tafsir Al-wajiz
Mendengar jawaban Iblis yang bernada angkuh, Dia ( Allah ) berfirman, “Kalau begitu keluarlah dari surga, wahai Iblis, karena sesungguhnya kamu terkutuk.
Engkau tidak pantas menerima rahmat-Ku, apalagi tinggal di surga-Ku.
Dan sesungguhnya kutukan itu, yakni keterjauhan engkau dari rahmat-Ku, tetap menimpamu di dunia sampai hari Kiamat.”
Tafsir Al-tahlili
Allah swt menjawab keingkaran Iblis dengan memerintahkannya agar keluar dari surga atau dari golongan malaikat.
Akibat pengingkaran itu, Iblis telah jauh dari rahmat Allah, dikenai hukuman, dan terus menerus mendapat kutukan-Nya sampai hari pembalasan nanti.
Dalam firman Allah yang lain, diterangkan bahwa Iblis diusir dari surga karena ia menyombongkan diri dan termasuk golongan orang-orang yang hina.
Allah swt berfirman:
قَالَ فَاهْبِطْ مِنْهَا فَمَا يَكُوْنُ لَكَ اَنْ تَتَكَبَّرَ فِيْهَا فَاخْرُجْ اِنَّكَ مِنَ الصّٰغِرِيْنَ ١٣
( Allah ) berfirman, “ Maka turunlah kamu darinya ( surga ); karena kamu tidak sepatutnya menyombongkan diri di dalamnya.
Keluarlah! Sesungguh-nya kamu termasuk makhluk yang hina. ” ( al-A‘rāf/7: 13 )
Setelah mendengar keputusan Allah itu, Iblis menyatakan menerima hukuman itu.
Akan tetapi, ia mohon kepada Tuhan agar umurnya dipanjang-kan sampai hari ketika manusia dibangkitkan dari kubur.
Permohonan Iblis itu dikabulkan Allah dan ia akan hidup terus-menerus sampai akhir zaman hingga tiupan sangkakala yang membangkitkan manusia dari kubur.
Allah berfirman: "Keluarlah dari surga, karena sesungguhnya kamu terkutuk, - Terjemahan
| English | Türkçe | Indonesia |
| Русский | Français | فارسی |
| تفسير | Bengali | Urdu |
We try our best to translate, keeping in mind the Italian saying: "Traduttore, traditore", which means: "Translation is a betrayal of the original text".
Ayats from Quran in Bahasa Indonesia
- Dan orang-orang yang beriman serta beramal saleh, mereka itu penghuni surga; mereka kekal di dalamnya.
- Dan kamu sekali-kali tidak dapat memimpin (memalingkan) orang-orang buta dari kesesatan mereka. Kamu tidak dapat
- Dan segala (urusan) yang kecil maupun yang besar adalah tertulis.
- Maka berimanlah kamu kepada Allah dan Rasul-Nya dan kepada cahaya (Al-Quran) yang telah Kami turunkan.
- Maka sembahlah Allah dengan memurnikan ibadat kepada-Nya, meskipun orang-orang kafir tidak menyukai(nya).
- dan menghilangkan panas hati orang-orang mukmin. Dan Allah menerima taubat orang yang dikehendaki-Nya. Allah maha
- Katakanlah: "Apa (azab) yang demikian itukah yang baik, atau surga yang kekal yang telah dijanjikan
- Orang-orang kafir berkata kepada Rasul-rasul mereka: "Kami sungguh-sungguh akan mengusir kamu dari negeri kami atau
- zaitun dan kurma,
- Sesungguhnya Allah telah mendengar perkatan orang-orang yang mengatakan: "Sesunguhnya Allah miskin dan kami kaya". Kami
Surah Al-Qur'an dalam bahasa Indonesia :
Unduh surat dengan suarh qari paling terkenal:
surah mp3 : choose the reciter to listen and download the chapter Complete with high quality
Ahmed El Agamy
Bandar Balila
Khalid Al Jalil
Saad Al Ghamdi
Saud Al Shuraim
Al Shatri
Abdul Basit
Abdul Rashid Sufi
Fares Abbad
Maher Al Muaiqly
Al Minshawi
Al Hosary
Mishari Al-afasi
Nasser Al Qatami
Yasser Al Dosari
Wednesday, November 19, 2025
لا تنسنا من دعوة صالحة بظهر الغيب



